NEWS
Trending

Corona Mewabah, Sky Energy Indonesia Optimis Capai Target Penjualan Tahun Ini

Corona Mewabah, Sky Energy Indonesia Optimis Capai Target Penjualan Tahun Ini

Listrik Indonesia | Ditengah tantangan pandemi Corona akhir-akhir in, PT Sky Energy Indonesia Tbk (JSKY) produsen panel surya tetap optimis mencapai target penjualannya pada tahun ini, kendati harus menghadapi persoalan.

Hal itu dikatakan oleh Chief Commercial Officer JSKY Kurniadi Widyanta, sentimen negatif berupa virus Corona yang terjadi saat ini kemungkinan besar berdampak pada menurunnya laju pencapaian target kinerja. Pasalnya, beberapa kebutuhan material produksi JSKY masih bergantung pada impor dari China.

“Pengiriman bahan baku dari China mengalami keterlambatan sejak Januari, hingga Maret sudah ada pengiriman dari sana, namun belum maksimal. Sehingga berdampak terhadap kegiatan produksi terlambat dua bulanan,” ucap Kurniadi langsung kepada Listrik Indonesia. Kamis, (2/4).

Untuk memaksimalkan  produksinya, JSKY menggunakan stock bahan baku yang masih ada. Secara tegas Kurniadi menyampaikan, ditengah tantangan pandemi Corona. Pihaknya optimis pada 2020 ini penjualan dapat mencapai target atau minimal 80 persen dari sisa waktu yang ada hingga akhir tahun.

Disamping itu, JSKY berupaya untuk tetap mengejar pengiriman pesanan ekspor dan mencari potensi calon pelanggan baru. Selain ekspor, inovasi terhadap produk panel surya juga menjadi strategi yang akan dimaksimalkan JSKY sepanjang tahun ini.
Dalam kegiatan produksinya, perusahaan meningkatkan kewaspadaan karyawan dengan melakukan pemeriksaan sebelum masuk area kerja dan mewajibkan menggunakan Alat Pelindung Diri (APD).

“Karyawan kita imbau juga agar  jaga kesehatan, jaga jarak, rajin mencuci tangan dan kita melakukan penyemprotan disinfektan untuk peralatan dan mesin,” jelasnya.

Kurniadi berharap agar pemerintah menyediakan bantuan APD dengan harga terjangkau dan relaksasi bunga bank untuk industri. “ini semua demi kemajuan industri dalam negeri,”pungkasnya. (CR)

 


Related Articles

0 Komentar

Berikan komentar anda

Back to top button