Kilang Balikpapan Siap Geser Kilang Cilacap Jadi yang Terbesar di Indonesia

Kilang Balikpapan Siap Geser Kilang Cilacap Jadi yang Terbesar di Indonesia
Kilang Balikpapan. (Dok: @kilangpertamina.balikpapan)

Listrik Indonesia | Proyek mega Refinery Development Master Plan (RDMP) Balikpapan yang sedang dijalankan oleh PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) terus menunjukkan kemajuan yang signifikan. Melalui RDMP ini, kapasitas kilang Balikpapan akan meningkat dari sebelumnya 260 ribu barel per hari (bph) menjadi 360 ribu barel per hari.

Dengan peningkatan ini, Kilang Balikpapan atau Refinery Unit V berpotensi menggeser posisi Kilang Cilacap atau Refinery Unit IV yang saat ini merupakan kilang terbesar di Indonesia dengan kapasitas 345 ribu bph.

Direktur Utama KPI, Taufik Aditiyawarman mengungkapkan bahwa penambahan kapasitas ini diperkirakan akan selesai pada bulan Mei. 

"Yang saat ini kita fasenya akan meningkatkan kapasitas dulu sampai dengan bulan Mei lah, Insyaallah bulan Mei selesai pekerjaan ini," ungkapnya, dikutip Senin (29/04/2024)

Lebih lanjut, Taufik menjelaskan bahwa Kilang Balikpapan akan memiliki dua unit Crude Distillation Unit (CDU). CDU IV akan mengalami peningkatan kapasitas dari 200 ribu bph menjadi 300 ribu bph, sementara CDU V akan tetap pada kapasitas 60 bph.

Dengan demikian, kapasitas produksi total kilang milik KPI akan mencapai 1,05 juta barel per hari dengan mayoritas dipergunakan untuk memproduksi BBM dan sisanya untuk produksi LPG hingga petrokimia.

"Selebihnya berarti kan dari 1,05 juta barel per hari itu ada yang diproduksikan menjadi LPG, ada juga yang menjadi bahan petrokimia, petrokimia hulu bukan petrokimia hilir, nah termasuk di Balikpapan ini," tuturnya.

Ikuti ListrikIndonesia di GoogleNews

#Pertamina

Index

Berita Lainnya

Index