Listrik Indonesia | Dalam rangka memperingati Hari Listrik Nasional ke-79, Masyarakat Ketenagalistrikan Indonesia (MKI) siap membawa Indonesia menjadi barometer transisi energi ASEAN melalui Konferensi Electricity CONNECT 2024.
Arsyadany G. Akmalaputri, Ketua Panitia Pelaksana Electricity CONNECT 2024 sekaligus Sekretaris Jenderal MKI, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan penggabungan dari beberapa acara besar seperti Indonesia National Electricity Day (INED), Nusantara Power Connect (NP Connect), dan PLN Locomotion. Acara ini bertujuan untuk menjadi ajang pameran keahlian, solusi inovatif, dan pengetahuan di sektor ketenagalistrikan yang sejalan dengan strategi ASEAN dalam mencapai masa depan energi rendah karbon.
“Acara ini juga menjadi momentum bagi Indonesia untuk menunjukkan komitmennya dalam memajukan energi terbarukan dan teknologi smart grid. Dengan dukungan penuh dari berbagai pihak, acara ini menghadirkan inovasi-inovasi yang akan membentuk masa depan energi yang lebih berkelanjutan dan ramah lingkungan,” ujar Arsyadany di Hotel Dharmawangsa, Jakarta, pada Rabu (17/7).
Event bertema "Go Beyond Power Energizing The Future" ini akan berlangsung pada 20-22 November 2024 di Jakarta Convention Center (JCC). Arsya berharap acara ini akan menjadi wadah bagi para exhibitor, peserta konferensi, dan pengunjung untuk bertukar informasi, pengetahuan, pengalaman, serta teknologi terbaru yang dapat mendorong penguatan dan percepatan transisi energi di kawasan ASEAN.
“Di HLN ke-79 ini, tentu kita bersiap membawa nama Indonesia menjadi barometer transisi energi untuk negara-negara di Asia Tenggara," pungkasnya.
