Siap Jadi Bagian Pertamina? Cek 5 Lowongan Terbaru Ini

Siap Jadi Bagian Pertamina? Cek 5 Lowongan Terbaru Ini
Ilustrasi

Listrik Indonesia | PT Pertamina Training and Consulting (PTC), anak perusahaan BUMN PT Pertamina, membuka peluang kerja terbaru pada Januari 2025. PTC dikenal sebagai perusahaan yang fokus pada pengembangan sumber daya manusia melalui layanan pelatihan, konsultasi, dan manajemen human capital. 

Dilansir dari situs resminya, terdapat lima posisi yang ditawarkan, mulai dari lulusan D3 hingga S1. Kesempatan ini terbuka bagi para fresh graduate maupun yang telah berpengalaman. Berikut adalah informasi detail mengenai posisi yang tersedia: 

1. Admin Operasional Fleet BBM 

Kualifikasi: 

• Minimal lulusan D3 dari semua jurusan. 

• Usia minimal 23 tahun. 

• Mampu mengoperasikan Microsoft Office dan Outlook. 

• Berpengalaman minimal 1 tahun sebagai pengawas lapangan. 

• Menguasai Bahasa Inggris (nilai tambah). 

• Penempatan: Cilacap, Jawa Tengah. 

2. Quantity Surveyor Asset Operation 

Kualifikasi: 

• Lulusan S1 Teknik Sipil. 

• Pengalaman 5 tahun sebagai Quantity Surveyor. 

• Mahir menggunakan perangkat lunak desain seperti AutoCAD dan SketchUp. 

• Penempatan: Jakarta. 

3. Customer Care – Health Insurance 

Kualifikasi: 

• Lulusan D3 Keperawatan, Kebidanan, atau Farmasi. 

• Pengalaman 2 tahun di bidang Call Center atau klaim asuransi. 

• Bersedia bekerja secara shift. 

• Penempatan: Jakarta Pusat. 

4. Maintenance Heavy Equipment Engineer 

Kualifikasi: 

• Minimal lulusan D3/S1 Teknik. 

• Pengalaman 5 tahun di bidang perbaikan alat berat, terutama otomotif atau diesel. 

• Penempatan: Duri. 

5. Technical Analyst WRO 

Kualifikasi: 

• Lulusan S1 Teknik. 

• Pengalaman minimal 1 tahun di perusahaan minyak dan gas (upstream). 

• Familiar dengan SAP dan Microsoft Office. 

• Penempatan: Minas. 

Cara Melamar 

Calon pelamar diwajibkan mengunggah CV melalui platform resmi PTC. Pastikan seluruh dokumen persyaratan terpenuhi, termasuk SKCK untuk posisi tertentu. 

Kesempatan ini merupakan langkah awal bagi Anda yang ingin berkontribusi di lingkungan kerja profesional sekaligus mendukung transformasi energi nasional. Jangan lewatkan peluang ini dan segera daftarkan diri Anda sebelum batas akhir penerimaan!

Ikuti ListrikIndonesia di GoogleNews

#Pertamina

Index

Berita Lainnya

Index