Infrastruktur Modern PLN Batam Pastikan Layanan Listrik Optimal

Infrastruktur Modern PLN Batam Pastikan Layanan Listrik Optimal
Direktur Utama PLN Batam, Muhammad Irwansyah Putra

Listrik Indonesia | Selama perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025, PT PLN Batam berhasil menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan kelistrikan yang optimal kepada masyarakat. Keberhasilan ini tercermin dari upaya PLN Batam dalam menjaga keandalan sistem kelistrikan selama periode siaga Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.

“Natal dan Tahun Baru adalah momen istimewa yang membutuhkan suplai listrik yang andal. Kami berkomitmen untuk memastikan keandalan pasokan listrik sehingga masyarakat dapat menikmati liburan dengan nyaman bersama keluarga,” ujar Direktur Utama PLN Batam, Muhammad Irwansyah Putra belum lama ini.

Irwansyah menjelaskan, kesuksesan ini didukung oleh persiapan matang yang melibatkan 668 personel siaga yang tersebar di 27 posko strategis di Kota Batam. Posko-posko tersebut dilengkapi dengan 38 unit peralatan pendukung dan 44 unit kendaraan operasional. Selain itu, PLN Batam juga menyediakan 12 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang tersebar di 11 lokasi strategis di Kota Batam.

Untuk memastikan kesiapan operasional, PLN Batam melaksanakan berbagai agenda, seperti Apel Siaga Kelistrikan pada 16 Desember 2024 dan kunjungan siaga oleh Dewan Direksi serta Komisaris pada 31 Desember 2024. Langkah ini dilakukan untuk memastikan bahwa seluruh personel dan peralatan dalam kondisi prima.

Dengan kesiapan tersebut, PLN Batam mampu menyediakan daya sebesar 796,3 MW, sementara beban puncak tertinggi pada malam pergantian tahun tercatat mencapai 645 MW. Hal ini menunjukkan adanya cadangan daya sebesar 151,3 MW, sehingga keamanan pasokan listrik tetap terjaga.

Sebagai anak perusahaan PLN (Persero), PLN Batam bertanggung jawab atas penyediaan listrik di wilayah Batam, Rempang, Galang, dan sekitarnya. Infrastruktur kelistrikan di wilayah ini telah mencapai kemajuan signifikan, di mana 90% jaringan kabel tegangan menengah telah berada di bawah tanah. Hal ini memberikan jaminan keandalan suplai listrik sekaligus meningkatkan estetika kota.

Selain menjaga keandalan pasokan listrik untuk kebutuhan masyarakat umum, PLN Batam juga berfokus mendukung pengembangan pusat data (data center) yang menjadi kebutuhan utama di era transformasi digital. PLN Batam telah menyuplai daya listrik dengan kapasitas 2x30 MVA untuk perusahaan data center.

“Kebutuhan akan data center terus meningkat seiring pesatnya transformasi digital. PLN Batam berupaya memenuhi kebutuhan tersebut dengan target peningkatan kapasitas daya tersambung dari 469 MVA menjadi 1.075 MVA pada 2031,” tambah Irwansyah.

Dengan upaya yang konsisten, PLN Batam terus berkomitmen mendukung kebutuhan masyarakat dan sektor industri, sekaligus memastikan keandalan listrik yang berkelanjutan di wilayah operasionalnya.

Ikuti ListrikIndonesia di GoogleNews

#PLN Batam

Index

Berita Lainnya

Index