Listrik Indonesia | PLN Electricity Services (PLN ES) menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Barat dan Bank Nagari. Kerja sama ini difokuskan pada percepatan program degensetisasi, yaitu upaya mendorong pelanggan industri dan UMKM beralih dari penggunaan genset menuju listrik PLN yang lebih efisien dan ramah lingkungan. Informasi tersebut dihimpun dari akun resmi PLN ES @plnes_id, dikutip pada Selasa (09/09/2025).
Direktur Utama PLN ES, Susiana Mutia, menjelaskan bahwa langkah ini merupakan bentuk kolaborasi tiga pihak yang memiliki peran berbeda namun saling melengkapi.
“Kami memberikan apresiasi kepada PLN UID Sumbar dan Bank Nagari karena telah mempercayakan PLN Electricity Services untuk mewujudkan ekosistem kelistrikan yang ramah lingkungan di Sumatera Barat,” ujarnya.
Menurut Susiana, sinergi antara penyedia energi, penyedia layanan teknis, dan penyedia fasilitas finansial akan memberikan kepastian dan kemudahan bagi pelanggan dalam menggunakan listrik yang lebih efisien.
Dari sisi pembiayaan, Bank Nagari menyatakan dukungannya terhadap program ini. Direktur Keuangan Bank Nagari, Roni Edrian, menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen menyediakan fasilitas pembiayaan terbaik bagi pelanggan PLN. Ia berharap langkah ini dapat mempercepat elektrifikasi, mendorong produktivitas, sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Sumatera Barat.
Sementara itu, General Manager PLN UID Sumatera Barat, Ajrun Karim, menyampaikan bahwa kerja sama ini akan memberi dampak nyata bagi dunia usaha. Dengan akses yang lebih mudah terhadap listrik bersih dan andal, pelanggan industri dan UMKM dapat meningkatkan produktivitas usaha sekaligus mendukung pertumbuhan ekonomi daerah.
Ia menambahkan, program ini juga sejalan dengan upaya PLN mempercepat transisi energi melalui penyediaan pilihan energi yang berkelanjutan.
Bagi PLN ES, kerja sama multipihak seperti ini merupakan bagian dari komitmen untuk memperluas layanan kelistrikan terintegrasi. Melalui layanan Electric Solution, perusahaan berupaya menghadirkan solusi total yang mendukung terbentuknya ekosistem energi ramah lingkungan di Sumatera Barat.
