Current Date: Selasa, 25 November 2025

Sukses Penanganan Pascatambang ala PT Vale

Sukses Penanganan Pascatambang ala PT Vale
Anggota Komisi XII DPR RI, Totok Daryanto, dalam foto bersama Kunjungan Kerja Spesifik (Kunspek) Komisi XII DPR RI ke area operasional PT Vale di Sorowako. (Dok: DPR RI)

Listrik Indonesia | Anggota Komisi XII DPR RI, Totok Daryanto, menilai PT Vale Indonesia Tbk berhasil menunjukkan praktik penanganan pascatambang dan reklamasi yang baik di Indonesia. Ia menilai, langkah yang dilakukan PT Vale dapat menjadi rujukan dalam pengelolaan lingkungan pertambangan.

Menurut Totok, pencapaian PT Vale menjadi bukti bahwa standar pengelolaan pascatambang di Indonesia bisa diterapkan secara konsisten. 

"PT Vale ini dikenal sebagai salah satu perusahaan pertambangan dengan penanganan pascatambang dan reklamasi terbaik. Kalau di Indonesia pasti nomor satu. Jadi kita hadir di sini untuk melihat langsung, karena isu lingkungan dan pascatambang selalu menjadi sorotan dalam dunia pertambangan," ujarnya saat mengikuti Kunjungan Kerja Spesifik (Kunspek) Komisi XII DPR RI di area operasional PT Vale, Sorowako, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan, Rabu (17/9/2025).

Ia menambahkan, keberhasilan tersebut bukan hasil dari tenaga kerja asing, melainkan dikelola sepenuhnya oleh tenaga kerja Indonesia. Hal ini, menurutnya, membuktikan bahwa praktik reklamasi dan pascatambang yang baik dapat dicapai dengan manajemen dan pengawasan yang tepat.

"Ini yang bekerja bukan orang asing, bukan orang Kanada, ini orang Indonesia semua. Jadi sebenarnya bisa. Pertanyaannya, mengapa di tempat lain tidak bisa seperti ini? Kami berharap pemerintah, khususnya Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), serius mengurus pascatambang. PT Vale bisa menjadi contoh bagaimana mengelola pascatambang yang baik," tegas Totok.

Ikuti ListrikIndonesia di GoogleNews

#PT Vale Indonesia

Index

Berita Lainnya

Index